Kamis, 30 April 2009

virus terbaru di tahun 2009

Semakin tahun virus komputer bertambah semakin banyak. Hal ini membuat resah para pengguna komputer. Mereka suka kehilangan data cuma gara-gara komputernya terinfeksi virus. Begitu juga halnya dengan saya. Gara-gara virus aja, komputer saya pernah di service 2 kali. Sungguh tega banget ya si pembuat virus. Padahal gak ada gunanya sama sekali buat virus komputer itu. Adanya malah merugikan banyak orang.
Tidak diragukan lagi, virus Windx-Maxtrox yang sebelumnya masuk ke dalam peringkat sepuluh besar namun sekarang mendapat urutan paling akhir, kali ini dia langsung melesat ke urutan pertama. Selebihnya, masih terjadi kejar-kejaran antar virus-virus. Namun hanya ada satu virus baru yakni Fdshield, yang masuk peringkat kali ini, selebihnya adalah varian atau virus lama. Berikut saya tampilkan 10 Virus Komputer yang lagi nge top yang lagi marak maraknya di Awal Tahun 2009 ini.

Windx-Matrox
Virus yang dibuat dengan Visual Basic ini memiliki ukuran tubuh asli sekitar 77Kb, tanpa di-pack. Virus yang diduga kuat berasal dari daerah Sulawesi Utara ini memiliki kemampuan infeksi file executable. Tepatnya virus ini akan menginfeksi program yang ada di direktori Program Files. Teknik infeksi yang lumayan cerdik telah ia terapkan untuk menghindari pendeteksian engine heuristic dari antivirus. Ciri khas yang dapat dikenali pada komputer terinfeksi adalah berubahnya gambar wallpaper dari desktop menjadi gambar animasi!!

Autoit varian
Kebanyakan varian Autoit menggunakan icon folder dalam penyamarannya.Ciri khas virus yang satu ini adalah dibuat menggunakan program automation scripting. Yang jika di compile menjadi sebuah file executable, yang juga di-pack menggunakan UPX. Dan hampir 90% virus autoit beserta semua varian yang kami miliki, menggunakan icon mirip folder dalam penyamarannya. Virus ini biasanya akan membuat sebuah file autorun.inf pada saat menyerang disk drive ataupun flash drive.

Malingsi
Virus bertubuh gemuk dengan ukuran 705.312 bytes ini dibuat menggunakan Visual Basic yang di-pack menggunakan PECompact. Sepertinya virus ini ditujukan untuk menyerang virus lain, ini terlihat dari pesan yang ada di tubuhnya. Virus ini berkembang biak dan menyebar menggunakan perantara mIRC, yang bertindak sebagai Bot.

Recycler varian.

Yang menjadi ciri khas dari virus ini adalah teknik bagaimana ia menyebar. Dari semua varian yang kami miliki, cara yang dilakukannya adalah sama, yakni menyamar seperti layaknya Recycle Bin. Contohnya disaat virus ini menyerang flash disk. Di flash disk korban akan terdapat folder dengan nama Recycler yang di dalamnya terdapat folder yang menggunakan nama alpha numeric contohnya “S-1-5-21-1482476501-1644491937-682003330-1013? dengan icon mirip dengan icon Recycle Bin. Jika folder ini di-klik atau diakses dari Explorer, file virus tidak akan nampak. Untuk melihatnya, Anda bisa masuk ke command prompt dengan perintah “dir /a”.

Fdshield
Virus yang dibuat menggunakan bahasa Delphi ini menggunakan icon yang menyerupai Internet Explorer. Memiliki ukuran file sebesar 553.472 bytes, tanpa di-pack. Satu hal yang mencolok dari virus ini adalah dari nama yang digunakan saat menyebar, yang bertuliskan “17++ Sexs & Rahasia Wanita artis Indonesia (foto2_kamera tersembunyi_liputan).exe”. Bagi user yang tidak hati - hati, akan menyangka file tersebut merupakan file HTML. Jika Anda lihat pada direktori C:\Windows\System32, akan ditemukan sebuah file induk dengan nama “rundl32.exe”. Jangan sampai ketipu lagi!!! Itu bukanlah file bagian dari Windows, tapi itu memang adalah file virus. Perhatikan huruf “L” yang cuma satu. Dan sekarang lihat pada Schedule Task, ada Job baru dengan nama “Windows FD Shield” yang akan mengeksekusi file virus diwaktu yang telah ia tentukan.

Purwo variant
Satu lagi varian baru, Purwo.C, masih dibuat menggunakan Visual Basic, dengan badan berukuran sekitar 56KB, murni tanpa di-pack. Virus ini menggunakan icon mirip dokumen Word milik MsOffice untuk menipu calon korbannya. Saat menginfeksi ia menciptakan sebuah folder dengan nama “Purwokerto Under Cover” yang diberi attribut hidden, dan berisi sebuah file bernama “KoruptorPurwokerto.exe” pada setiap drive yang ia temukan. Di dalam folder C:\Windows\System32\system juga ada file windowss.exe, dan di C:\Windows\javaa\service.exe. Di waktu tertentu ia akan menampilkan layar hitam yang berisi teks pesan dari pembuatnya. Hati-hati lho, virus ini juga akan menghapus beberapa file milik Anda yang ia temui.

Formalin
Icon yang digunakan oleh virus ini menyerupai layaknya folder, dan ia dibuat menggunakan Visual Basic. Pada Formalin.D, ukuran filenya sebesar 18.432 bytes, dengan kondisi di-pack menggunakan UPX. Virus ini menciptakan folder “samaran” dengan nama seperti Bocoran soal UAN dan UAS, My Completed Downloads, Wallpaper Picture, Crack Program, Jgn dibuka !!!, Nitip Data (jgn dihapus), dan lain sebagainya. Pada komputer terinfeksi, caption di Internet Explorer akan berubah menjadi “Your computer has been infected virus Formalin”. Ia juga mencoba untuk melumpuhkan “safe-mode” dengan cara menghapus beberapa registry terkait. Dan pada file properties sang virus, di bagian description milik version information akan ada tulisan seperti “Kasian dch loe”.

Raider.vbs variant
Virus jenis VBScript ini jika file virusnya dibuka dengan Notepad, tidak banyak string yang bisa dibaca karena dalam kondisi ter-enkripsi. Ini sudah menjadi kebiasaan dalam setiap variannya. Biasanya, pada Registry, ia akan memberikan pengenal dengan membuat key baru di HKLM\Software dengan nama sama seperti nama pada computer name, dengan isinya berupa string value seperti nama virus tersebut, Raider, serta tanggal komputer tersebut kali pertama terinfeksi.
Autorunme variant
Virus Autorunme sembunyi pada folder Recycle Bin yang dibuatnya.Virus yang bukan produksi programer lokal ini pack menggunakan PECompact. Ia tidak memiliki icon, hanya menggunakan icon standar applications dari Windows. Saat menginfeksi, ia mencoba untuk menanamkan file induknya pada direktori C:\Windows\System dengan nama msvc32s.exe dan dengan attribut hidden dan system, serta membuat autorun baru di registry dengan nama “Windows msvc Control Centers”. Virus yang dapat menyebar melalui media penyimpan data seperti flash disk ini juga dapat menyebar melalui aplikasi Instant Messaging. Pada flash disk, ia akan membuat folder tiruan Recycle Bin yang berisi file dengan nama autorunme.exe, lalu mengarahkan autorun.inf untuk menjalankan file virus tersebut. Jadi, saat user mencolokan flash disk tersebut lalu mengakses drive yang dimaksud, virus tersebut akan aktif.

Rieysha variant
Ditemukan lagi varian dari Rieysha, kali ini dengan nama Rieysha-Sma. Seperti varian sebelumnya, ia masih dibuat menggunakan Visual Basic. Ukuran kali ini sekitar 104KB, dengan icon yang menyerupai file Real Media Player. Saat menginfeksi, ia akan membuat duplikat file exe, mp3, doc, dan 3gp yang digantikan dengan dirinya. Selain itu, setidaknya ada 2 buah file virus pada root drive, dengan nama “sma3gp.exe” dan “CeritaSeru.vbs”.

Waspadalah terhadap virus - virus di atas. Jangan lupa untuk selalu meng update antivirus, gantilah dengan versi yang baru serta waspada terhadap seluruh bentuk dan type ekstensi file.

Read more...

Sabtu, 25 April 2009

Cara Membuat Folder Hidden Tanpa Bantuan Software

untuk ngetes bener apa ngganya silahkan ikuti cara2 di bawah ini: (ini khusus yg lom tau aja yach)
pertama buat folder sembarang, km bisa bikin di drive yg mana saja terserah
nah setelah jadi newfolder klik kanan rename dah...eit jgn ketik namanya dulu tapi lakukan ini-> tahan tombol keyboard "ALT" lalu ketik angka "0160" dengan begitu namanya akan hilang.
terus klik kanan folder tersebut pilih "properties" trus klik "coutimize" lalu klik "change icon" lalu scroll terus pilih yang kosong yang ga ada gambarnya trus klik ok dech...
ilang dah tuh folder luw *invisible mode ON *
cara lama tapi lumayan dech buat iseng :D

Read more...

mozila firefox VS google chrome

Saya tidak akan menjelaskan secara detail perbedaan antara firefox and chrome (karena saya sendiri juga baru pakai :D ). Yang jelas kali ini saya menemukan suatu perbedaan khas antara chrome dan firefox. LIhat gambar aja deh biar mudah jelasinnya.

 chrome vs firefox

Perbedaan yang akan saya angkat kali ini adalah mengenai penggunaan memory pada komputer. Secara sederhana dapat di jelaskan dengan:

  • Firefox menggunakan memory dalam jumlah sangat besar sekaligus
  • Chrome menggunakan memory yang juga besar namun dalam bagian-bagian kecil (terpisah-pisah)
Meskipun keduanya memiliki karakter penggunaan memory yang berbeda, namun tetap saja jika diakumulasikan akan hampir sama besarnya. Memory yang dipakai ini sangat bergantung dari jumlah tab yang dibuka. Semakin banyak tab dibuka maka semakin besar memori yang dimakan. Ada yang punya pendapat lain?? ayo donk diskusi…
Thanks buat mas JemmyPhotowork yang udah nemuin ini duluan.. Tak posting gak papa kan mas…. hehehe

Read more...

Rabu, 22 April 2009

Web Browser Tercepat dan Terburuk

Upaya Apple memasang Nitro Engine untuk menggenjot kecepatan Safari 4 tidak sia-sia. Browser Apple terbaru yang masih dalam versi beta ini terbukti jauh lebih cepat dibandingkan para pesaingnya.

Nitro Engine adalah mesin JavaScript super cepat yang digunakan untuk melipatgandakan kemampuan JavaScript pada browser Safari sampai 30 kali lipat lebih cepat. Kecepatannya melesat dibandingkan Internet Explorer dan tiga kali lebih cepat dibandingkan browser Mozilla, Firefox 3.

Tidak hanya itu, Apple juga meningkatkan performa HTML (HyperText Markup Language) di browser ini sehingga kemampuan membuka halamannya tiga kali lebih cepat dibanding Internet Explorer 7 maupun Firefox.

Apakah ini sungguh-sungguh atau Apple hanya melebih-lebihkan? Tidak juga. Pengujian terhadap Safari 4 Beta menggunakan SunSpider menghabiskan waktu 657 milidetik. Sementara terhadap Safari 3 membutuhkan waktu lebih lama, 2.970 milidetik.

Firefox 3 membutuhkan waktu yang lebih lama lagi yaitu 2.399 milidetik, menandakan kecepatan browser ini kalah jauh dibanding browser yang membutuhkan waktu lebih sedikit.

Bahkan Firefox 3.1 versi Beta terbaru (Firefox 3.1) yang juga mengembangkan mesin JavaScript yang ditingkatkan kecepatannya dan dikatakan jauh lebih cepat dari Firefox sebelumnya hanya mencapai angka 1034 milidetik dalam pengujian.

Sementara dalam pengujian ini Internet Explorer menunjukkan performa paling buruk. Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pengujian 19.902 milidetik. Tetapi Internet Wxplorer 8 jauh lebih baik dengan angka 4137 milidetik.

Satu-satunya yang mampu mengejar Safari 4 Beta adalah Chrome 1.0. Browser yang dikembangkan ini, meski masih lebih lambat dari Safari 4 tetapi menunjukkan hasil yang tidak terlalu jauh jaraknya, 853 milidetik.

Semua pengujian tersebut dijalankan di komputer iMac dengan sistem operasi Windows Vista. Pengujian yang dijalankan di iMac dengan Mac OS X Leopard menunjukkan Safari 4 Beta memperoleh angka 639 milidetik dan Firefox 3.0 memperoleh angka 2535 milidetik.

Dengan performa semacam itu tak heran Apple agak melambung. “Safari selalu bicara tentang performa, fitur inovatif dan standar web. Safari 4 adalah langkah besar dalam mendorong inovasi browser,” ujar direktur senior software sistem, global produk marketing Apple, Brian Croll.

Read more...

Kaspersky dan AVG Gagal Tes Antivirus..!!

Fino Yurio Kristo - detikinet

Jakarta - Banyaknya virus yang berkeliaran membuat pengguna komputer jengah. Apalagi sistem antivirus tidak seratus persen mampu melindungi komputer.

Terbukti perusahaan antivirus besar seperti Kaspersky, F-Secure dan Grisoft yang membuat AVG, gagal mendapatkan sertifikat antivirus dalam tes Virus Bulletin 100 (VB100) yang ketat. Bagaimana tidak, subyek dalam aplikasi tes ini disusun dari program-program jahat yang dalam sejarahnya sangat aktif mengancam komputer.

Perusahaan antivirus tersebut hanyalah tiga diantara sepuluh aplikasi antivirus yang gagal mencapai standar tes susunan Virus Bulletin pada bulan Juni 2007. Seperti dikutip detikINET dari ITnews.com.au, Selasa (12/6/2007), sebanyak 37 produk software mendaftarkan diri untuk mengikuti tes itu.

Menurut virusbtn.com, Virus Bulletin 100 terkenal akan standarnya yang sangat ketat. Situsnya sendiri menginformasikan bahwa Virus Bulletin didirikan pada tahun 1989 sebagai sebuah majalah yang membahas tentang virus. Tujuannya agar para pengguna komputer mengetahui tentang virus komputer, pencegahannya, cara mendeteksi, cara mengatasinya dan juga bagaimana memulihkan data yang terinfeksi sesudah serangan virus terjadi.

Syarat kelulusan tes mengharuskan software antivirus mendeteksi seluruh program jahat yang beredar secara liar. Program antivirus juga dianggap gagal jika menganggap program yang aman sebagai program yang jahat, sebuah fenomena yang sering disebut sebagai "kesalahan positif".

Gagal Tes

AVG adalah aplikasi keamanan yang populer dalam pasaran karena pembuatnya, Grisoft, menawarkan versi aplikasi dasar yang gratis. Software ini mempunyai reputasi bagus karena dianggap mampu mendeteksi program jahat dengan baik. Namun, versi AVG yang diikutkan dalam tes itu ternyata gagal mendeteksi virus W32/Rbot. Sementara reputasi baik Kaspersky juga ternoda karena tidak mampu mendeteksi virus W32/Allaple. Pun antivirus buatan F-Secure mengalami kegagalan yang sama.

Namun konsumen bisa berlega hati. Peneliti Virus Bulletin menggarisbawahi bahwa baik Kaspersky maupun AVG akan memperbaiki masalah itu dalam updates terbarunya. Apalagi sebenarnya, ketiga sistem antivirus itu telah lolos tes pada bulan Februari lalu untuk Windows Vista dan pada Juni 2006 untuk Windows XP.

Test VB100 yang sama meluluskan perangkat keamanan Microsoft's One Care sebagai aplikasi yang mumpuni. Namun, meskipun mampu meraih sertifikat pada Juni 2006, software ini gagal pada saat tes bulan Februari di Windows Vista.

ga nyangka y broo..anvirus sekelas Kaspersky dan AVG Gagal Tes Antivirus
makannya dalam hal mencari antivirus harus makin hati-hati

nih dia Produk yang gagal dalam tes bulan Juni 2007 VB100 ini adalah:

-- Agnitum Outpost Security Suite Pro 2007 5.1214.616
-- Ahnlab V3 Internet Security 2007 7.40.1
-- Doctor Web Dr.Web 4.33.3.04230
-- F-Secure Protection Service for Consumers 7.00
-- Grisoft AVG 7.5 Professional Edition
-- Ikarus Virus Utilities 1.0.52
-- Iolo AntiVirus 1.1.9
-- Kaspersky Anti-Virus 6.0.2.621
-- NWI VirusChaser 5.0a
-- Proland Protector Plus 2007
( dwn / dwn )

Read more...

Minggu, 19 April 2009

Sejarah Perkembangan Virus Komputer

Jika dicermati, Perkembangan virus dari waktu ke waktu terus menarik, ini terkait dengan perkembangan teknologi komputer/ teknologi informasi yang tumbuh dengan pesat.sejarah perkembangan virus sendiri cukup menarik untuk diikuti.

Sayangnya tidak ada kepastian kapan pertama kali virus komputer ditemukan.Ada sumber yang mengatakan bahwa sejarah virus berawal Pada tahun 1949 ketika John Von Neuman, mengungkapkan “teori self altering automata” yang merupakan hasil riset dari para ahli matematika.Kemudian pada tahun 1960 para ahli di lab BELL (AT&T) mencoba-coba teori yang diungkapkan oleh John V Neuman, mereka bermain-main dengan teori tersebut untuk suatu jenis permainan/game. Para ahli tersebut membuat program yang dapat memperbanyak dirinya dan dapat menghancurkan program buatan lawan. Program yang mampu bertahan dan menghancurkan semua program lain, maka akan dianggap sebagai pemenangnya. Permainan ini akhirnya menjadi permainan favorit ditiap-tiap lab komputer. semakin lama mereka pun sadar dan mulai mewaspadai permainan ini dikarenakan program yang diciptakan makin lama makin berbahaya, sehingga mereka melakukan pengawasan dan pengamanan yang ketat.

Sementara Virus Scan Software menemukan virus pertama kali pada awal th 1970-an dimana dua program komputer yang diberi nama Pervading Animal dan Christmas Tree menginfeksi sistem berbasis Univac 1108 dan IBM 360/370. Karena sifatnya tidak merusak, kedua program ini belum dikenal sebagai virus.

Namun sumber-sumber lain seperti wikipedia menyebutkan sebuah program komputer bernama “Elk Cloner” diyakini sebagai virus komputer pertama yang dibuat Rich Screnta pada tahun 1982 dan menyebar pada sistem operasi Apple Disk Operating System (DOS) Versi 3.3 melalui media floppy disk

Pada tahun 1987 muncullah jenis virus baru yang mulai menerapkan algoritma replikasi di kode programnya. Sebut saja the Leigh,virus yang menginfeksi file command.com ini berhasil menular ke banyak sistem yang mengoperasikan DOS. Ternyata banyak yang terinspirasi dengan The Leigh ini, karena setahun berikutnya muncul virus Jerussalem yang menginfeksi hanya pada tgl 13 tiap bulannya.Jerussalem dikenal sebagai virus pertama yang dikategorikan penyebab kerusakan.virus ini menghapus program yang sedang berjalan pada tgl penularan.

Karena perkembangan virus ini dinilai sudah mengganggu pengguna komputer, mulailah dicari cara pencegahan program jahat ini beberapa pengembang independen mulai membuat program untuk menghilangkan atau menghentikan aktivitas virus, yang kemudian dikenal dengan antivirus. Perusahaan besar pertama yang membuat antivirus adalah Symantec dengan produk norton antivirus di th 1990.

Uniknya, begitu antivirus ditemukan, perkembangan virus justru semakin menjadi-jadi. Di tahun 1992 tercatat sebanyak 1300 virus beraktivitas menginfeksi komputer di seluruh dunia, atau meningkat 420 % dari tahun 1990. jika di awal perkembangan virus file program menjadi sasaran utamanya , th 1995 virus hadir dengan metode penularan yang berbeda. File dokumen produksi Microsoft (Microsoft Word) menjadi sasaran baru virus yang memanfaatkan kelemahan feature makro yang ada di program Microsoft, sehingga virus dikenal dengan virus makro.

Perkembangan berikutnya virus komputer mulai melirik media internet sebagai basis penyebaran program mereka. Ide penyebaran virus ini berawal dari keberhasilan Virus Melissa (W97M/Melissa) yang memanfaatkan kelemahan file mikro yang disisipkan ke e-mail, karena pada saat itu banyak pengguna e-Mail yang menggunakan aplikasi e-mail klien seperti Outlook, dan menyimpan kontak penerima disana sehingga dengan mudah melissa menyebar ke daftar kotak yang ada.

Perkembangan virus ini terus dikonsentrasikan pada penyebaran via Internet, karena selain cepat disebarkan, virus ini juga dapat mencuri data menggunakan media yang sama. Akan tetapi, berbeda dengan pendahulunya , virus yang ada saat ini justru tidak memiliki, atau mungkin sengaja tidak difokuskan untuk merusak sistem. Beberapa virus hanya sekedar unjuk gigi dalam melewati program antivirus.

Nama yang disandang oleh generasi baru virus pun ikut bergeser. Kini virus sudah memiliki saudara seperjuangan bernama worm dan trojan. Apa pun nama atau sebutan program” mungil ini , ide utamanya ditujukan untuk mengganggu sistem normal yang sedang berjalan.

Bagaimana dengan perkembangan virus di Indonesia ? Ya…..Kini Virus Lokal sudah menjadi trend yang cukup meresahkan pengguna komputer di indonesia…..

http://bochansblog.blogspot.com/

Read more...

Sabtu, 18 April 2009

kumpulan browser volume 1

nih dia kumpulan browser yg ada buat km yg lagi nyari browser tercepat


My IE9 Browser 28.0 free (2.64 MB)
An not die IE browser. No IE8 bugs.

Lunascape 4.7.3.0 free (8.89 MB)
Multi engine web-browser

Feedgy 1.0 free (434 KB)
Search thousands of RSS feeds and blogs

LSN Open Source Browser BETA 2.1 free (4.68 MB)
open source web browser based on IE

Feuersalamander 2.2 free (2.41 MB)
Kid's Internet Browser with Safety Features



The Bar for Firefox 2.0 free (425 KB)
TheBar a FF toolbar that makes you money!

The Bar 1.162 free (1.40 MB)
TheBar a FF toolbar that makes you money!

Double Vision 1.0 free (2.00 MB)
Watch transparent video while you work

GrabBrowser 1.1.0 free (4.25 MB)
100% FREE browser for grabbing online videos


Visual Explorer 1.2 free (5.65 MB)The ultimate fully featured web browser

iWebGet Professional Version 1.2 free (2.99 MB)
fast webspider and powerful offline browser.

iWebGet Standard Version 1.2 free (2.91 MB)
fast webspider and powerful offline browser.

Orca Browser 1.1 Build 2 free (8.79 MB)
A website browser based upon the Gecko engine

Optimal Desktop Standard 5.0 r222 free (11.72 MB)
Easy access to all your critical files

Kwik Browsa 1.1 free (4.30 MB)
A very fast Web Browser program

xB Browser 2.9.1.2 free (42.97 MB)
A click away from anonymous surfing

WAP Proof Lite 4.1.0724 free (2.25 MB)
Manage and improve your mobile settings

Internet Explorer Administration Kit 8 RC1 free (1.95 MB)
Deploy and manage Web-based solutions

Sleipnir 2.8.4 Build 2804400 free (4.39 MB)
May be the most customizable browser

WebGoo 5.0 free (8.98 MB)
Enhance your browsing experience

Refresher 1.2.4 free (2.93 MB)
A dual browsing automatic refreshing tool

Deepnet Explorer 1.5.3 beta 3 free (4.00 MB)
Powerful Web, P2P , News Aggregation browser

Laser Web Browser II 2.0 free (5.96 MB)
The fastest and the most efficient browser

TheWorld Browser 3.0 Alpha 2 free (596 KB)
A tiny, fast, safe, powerful browser

Xtravo Explorer 2.5 free (1000 KB)
A new and easy to use web browser.

Maxthon Standard 1.6.5.18 free (1.66 MB)
A free IE based browser

NetCaptor 7.5.4 free (828 KB)
Turns the browser world upside down

X Firefox 3.0.7 free (7.32 MB)
This software is a new portable broswer

TouchNet Browser 1.28 free (825 KB)
A very powerful web browser

Meal Plans 101 1.0 free (505 KB)
Browser for checking Meal Plans 101 reviews.

Duh...duh...baru posting segini juga udah cape
hehe maklum pemula ^_^

nah kumpulan browser volome ke 1 di udahin dulu sampe disini alias

To Be Continued

Read more...

link download 2 browser minimalis

wih.....wih....,nih dia browser minimalis yg ga neko2, dalam hal kecepatan browsing
tampilan minimalis yg ga bikin ribet dan enak untuk di liat, ktanya sich lebih cepet dari pada browser yg ada sekarang kaya firefox dan opera,dari pada penasaran ama 2 broser ini mending cobain saya kasih nich link downloadnya :

1. Gooogle Chrome
- link 1 ukuran file : 9.04MB
- link 2 ukuran file : 7.34 MB

2. K-Ninja
- link 1 ukuran file : 7.3MB
- link 2 ukuran file : 7.3MB

moga ngebantu buat yg nyari browser and nyoba-nyoba browser yg pas buat kamu

Read more...

20 link download antivirus

Buat yang lagi butuh antivirus saya kasih link download buat nyoba-nyoba antivirus yang mana yang paling terbagus

inilah 20 link download antivirusnya ^_^ :

1. Avira Antivir Personal Free Antivirus
URL : http://www.free-av.com/
Download :
- link 1
- link 2
- link 3
- link 4
Ukuran : 28.61 MB

2. AVG Free Antivirus
URL : http://free.avg.com/download-avg-anti-virus-free-edition
Download :
- link 1
- link 2
- link 3
Ukuran : 60.1 MB

3. Avast! Home Edition
URL : http://www.avast.com/eng/download-avast-home.html
Download :
- link 1
- link 2
- link 3
Ukuran : 31.27MB

4. BitDefender Free Antivirus
URL : http://www.bitdefender.com/PRODUCT-14-en–BitDefender-Free-Edition.html
Download :
- link 1
- link 2
Ukuran : 21.08MB

5. PC Tools AntiVirus Free Edition
URL : http://www.pctools.com/free-antivirus/
Download link :
- link 1
- link 2
Ukuran : 43.7 MB

6. Comodo Internet Security (Firewall + Antivirus)
URL : http://personalfirewall.comodo.com/index.html
Download :
- link 1
- link 2
Ukuran : 45.2 MB

7. Rising Antivirus Free Edition
URL : http://www.freerav.com/
Download :
- link 1
- link 2
- link 3
Ukuran : 60.92MB

8. ClamAV Antivirus

URL : http://www.clamav.net/
Download :
- link 1 for ( Windows )
- link 2
Ukuran : 3.76 MB

9. ClamWin Free Antivirus
URL : http://www.clamwin.com/
Download Link :
- link 1
- link 2
Ukuran : 24.5 MB


10. CS Anti-Virus
URL : http://www.creasoftware.net/prodotto.asp?id=16
Download link :
- link 1
- link 2
Ukuran : 4.6 MB

11. My Free Antivirus
URL : http://smartpctools.com/free_antivirus/index1.html
Download :
- link 1
- link 2
Ukuran : 6.2 Mb

12. ThreatFire AntiVirus Free Edition
URL : http://www.threatfire.com
Download :
- link 1
- link 2
Ukuran : 7.81 MB

13. Eset Nod32
Url : http://www.eset.com
Download :
- link 1
- link 2
ukuran : 19.73MB


14. Kaspersky
Url : http://www.kaspersky.com
Download :
- link 1
- link 2
ukuran : 22.69MB

15. Vipre Antivirus + Antispyware
url : http://www.vipreantivirus.com
Download :
- link 1
ukuran : 13.1MB

16. F-Secure Anti-Virus
url : http://www.f-secure.com
Download :
- link 1
ukuran : 55.36MB

17. Trend Micro
url : http://www.trendmicro.com
Download :
- link 1 pass : smartworld
- link 2
ukuran : 76.76MB

18.McAfee VirusScan
url http://www.mcafee.com
Download :
- link 1
ukuran : 20.1MB

19. symantec
url http://www.symantec.com
Download :
- link 1
- link 2
ukuran : 27.63MB

20. Norton AntiVirus
url http://www.symantec.com
Download :
- link 1
- link 2
ukuran : 47.49MB

Read more...

10 top up antivirus terbaik 2009

Berikut 10 Antivirus Terbaik 2009 yang dikeluarkan oleh TopTenREVIEWS:

Peringkat 1 : BitDefender Antivirus (www.bitdefender.com)

Peringkat 2 : Kaspersky Anti-Virus (www.kaspersky.com)

Peringkat 3 : Webroot Antivirus (www.webroot.com)

Peringkat 4 : ESET Nod32 (www.eset.com)

Peringkat 5 : AVG Anti-Virus (www.avg.com)

Peringkat 6 : Vipre Antivirus + Antispyware (www.vipreantivirus.com)

Peringkat 7 : F-Secure Anti-Virus (www.f-secure.com)

Peringkat 8 : Trend Micro (www.trendmicro.com)

Peringkat 9 : McAfee VirusScan (www.mcafee.com)

Peringkat 10 : Norton AntiVirus (www.symantec.com)

Moga ngebantu yg lagi milih antivirus y ^_^





Read more...

Sabtu, 04 April 2009

P3K Virus : NAKALNYA VIRUS YANG MIRIP BRONTOK

P3K Virus : NAKALNYA VIRUS YANG MIRIP BRONTOK


hi...ketemu lagi.....virus - virus banyak bertebaran di ruang angkasa....semakin lama semakin nakal para virus ini. Ada yang menghapus file, ada yang menyembunyikan folder. Nah sama kayak virus yang emang mirip brontok ini.


Kok bisa mirip brontok sih mas? Iya...coba lihat gambar berikut ini, jadi file virusnya mempunyai icon berwarna kuning dengan nama file sama dengan folder, folder yang ada di drive anda. misalnya anda punya folder bernama "My Documents", maka virus ini akan membuat file virus dengan nama "My Documents.exe".





CIRI - CIRI YANG TERKENA VIRUS

Ciri - ciri komputer yang terkena virus ini adalah:
1. Menu Run, Search disembunyikan
2. Regedit dan MSCONFIG tidak dapat dibuka
3. Folder asli pada komputer anda disembunyikan dan diganti dengan file virus
4. Muncul user bernama Ign. Basuki
5. Di My Documents Muncul file :
- Data Ign. Basuki.exe
- Lagu - Server.scr
- Love Song.scr
- New mp3 BaraT !!.exe
- Norman virus Control 5.18.exe
- Windows Vista setup.scr
6. Di direktori C:\Documents and Settings\ ada direktori bernama Ign. Basuki, karena virus membuat user Ign. Basuki

UNTUK ITU BERHATI - HATILAH BAGI PARA ADMIN YANG MEMPUNYAI KOMPUTER SERVER DAN TERKENA VIRUS TERSEBUT. VIRUS INI MEMBUAT USER Ign. BASUKI. MAKA KOMPUTER YANG TERINFEKSI, ATAU SERVER ANDA DAPAT DIMASUKI OLEH ORANG LAIN DENGAN USER Ign. BASUKI---------------------------------------------------------



FILE INDUK VIRUS

File induk virus terletak di :

C:\WINDOWS\ dengan nama file p096743.exe
C:\Windows\ dengan nama file EmangEloh.exe

Sedangkan file lainnya bernama :

jb3248432.exe
act.exe
aa.bat
Ino.com
n1296371.cmd
ykrp.com


REGEDIT

Virus mengubah beberapa nilai registri di:

Alamat : Hkey_Current_User/Software/Microsoft/Windows/CurrentVerrsion/Run

Key:
T085

Value:
p096743.exe

Alamat : Hkey_Current_User/Software/Microsoft/Windows/CurrentVerrsion/Run

Key:
T085

Value:
jb3248432.exe

Alamat:
Hkey_Local_Machine/Software/Microsoft/Windows/CurrentVerrsion/Run

Key:
System

Value:
C:\Windows\EmangEloh.exe


PESAN SPONSOR

Pesan sponsor yang ditampilkan oleh virus seperti tulisan di bawah ini:

MoonligHt[A]



they still hurt me ..

in the Moonlight , ill die

i can't wait tommorow ,

it's so much to long

goodbye Sickness



Specially to LanElitta

Gw Sadar Kalo Kitamemang tidak bisa bersatu di dunia fana : (

sekarang bagi gw kematian begitu indah di mata gw

by | HellSPAWN |

wah wah wah...manisnya.....hiks hiks jadi pengen nangich....



PENANGGULANGAN

1. Download ShowKillProcess.exe di www.virologi.info/download/
2. Jalankan ShowKillProcess.exe, cari nama process di bawah ini dan kill :

p096743.exe
EmangEloh.exe
jb3248432.exe
act.exe
aa.bat
Ino.com
n1296371.cmd
ykrp.com

3. Dengan memakai WAVBeta update terbaru, Scan File Virus tersebut, terutama di direktori:
- My Documents
- C:\Documents and Settings
- C:\Windows\

4. Cari File dengan nama di bawah ini dan hapus:

p096743.exe
EmangEloh.exe
jb3248432.exe
act.exe
aa.bat
Ino.com
n1296371.cmd
ykrp.com
Data Ign. Basuki.exe
Lagu - Server.scr
Love Song.scr
New mp3 BaraT !!.exe
Norman virus Control 5.18.exe
Windows Vista setup.scr

5. Cari file aplikasi dengan besar 42 kb dan punya icon direktori berwarna kuning.

6. Buka MSConfig dan hilangkan tanda centang pada nama Ino
7. Login Sebagai Administrator, hapus user dengan nama Ign. Basuki
8. Kemudian Hapus Folder Ign. Basuki yang ada di C:\Documents and Settings

Thx to virologi ^_^

Read more...

VIRUS KOMPUTER PALING BERBAHAYA BARU DITEMUKAN

Sebuah virus baru sudah ditemukan, dan digolongkan olehMicrosoft


sebagai yang paling merusak! Virus itu baru ditemukan pada hari Minggu
siang yang lalu oleh McAfee, dan belum ditemukan vaksin untuk
mengalahkannya.

Virus ini merusak Zero dari Sektor hard disc, yang menyimpan fungsi
informasi-informasi terpenting. Virus ini berjalan sebagai berikut:

*secara otomatis virus ini akan terkirim ke semua nama dalam daftar
alamat anda dengan judul “Sebuah Kartu Untuk Anda”(Une Carte Pour Vous,
atau A Card For You);

*begitu kartu virtual itu terbuka, virus itu akan membekukan komputer
sehingga penggunanya harus memulainya kembali; kalau anda menekan
CTRL+ALT+DEL atau perintah untuk restart, virus itu akan merusak Zero
dari Sektor Boot hard disk, sehingga hard disk akan rusak secara
permanen.

Menurut CNN, virus itu dalam beberapa jam sudah menimbulkan kepanikan
di New York . Peringatan ini telah diterima oleh pegawai Microsoft
sendiri.

Jangan membuka e-mail dengan judul “Sebuah kartu virtual untuk Anda” (
Une Carte Virtuelle Pour Vous atau A Virtual Card For You ).

Kirimkan pesan ini kepada semua teman anda. Saya rasa bahwa sebagian
besar orang, seperti saya sendiri, lebih suka mendapat peringatan ini
25 kali daripada tidak sama sekali.

AWAS!!!

Jangan terima kontak “pti_bout_de_ chou @hotmail.com” . Ini virus yang
akan memformat komputer anda. Kirimkan pesan ini ke semua orang yang
ada di dalam daftar alamat anda. Kalau anda tidak melakukannya dan
salah seorang teman anda memasukkannya dalam daftar alamatnya, komputer
anda juga akan terkena..

VIRUS PALING JAHAT DARI YANG PERNAH ADA

Benar atau tidaknya email ini belum diketahui. Tapi sebagai pengguna komputer kita harus waspada dan hati2. Memang tidak ada yang aman di dunia ini…. para penjahat bisa berbuat apa saja dimana saja dan dalam bentuk apa saja…namanya juga setan.

Read more...

blog terdeteksi search engine google

Sumber pengunjung blog kita bisa dari direktori web, mesin pencari, tautan / link dari website lain dan kunjungan langsung ke alamat / url situs kita. Untuk bisa dicrawl dan diindex google, situs kita harus ditemukan oleh sistem bot google yang akan menelusuri blog kita dan menampilkan situs kita di hasil pencarian google.


berikut ini adalah beberapa cara agar situs web kita kenalan dengan bot punya google, yahoo, dan kawan-kawan :


1. submit url situs web atau blog kita di sistem milik google, yahoo, dll.
- www.google.com/addurl/
- www.google.com/webmasters/tools/ (khusus yang ahli saja / expert)
- www.submitexpress.com/submit.html (pihak ketiga)
- www.altavista.com/addurl/default
- search.yahoo.com/info/submit.html

2. submit alamat blog / situs ke web direktori terkenal
- www.dmoz.org

3. promosi baik-baik
- pasang signature email kita yang ada link blog atau website kita (hati-hati email kita diangap spam)
- pasang signature di komentar blog atau forum walaupun nofollow
- pasang iklan di iklan online gratisan
- masukkan blog kita di web direktori lokal dan internasional sebanyak-banyaknya
- daftar direktori blog seperti blog-indonesia.com
- pakai pakaian atau atribut yang ada tulisan alamat situs kita
- kalau kenalan sama orang lain di internet jangan lupa promosi blog kita.
- pasang link blog kita di profil friendster, facebook, hi5, myspace, dan lain-lain.

4. rajin menebar link blog aktif kita di internet
carilah forum atau blog yang memperbolehkan kita posting link aktif follow web kita di situsnya. seperti memberi komentar atau respon balasan thread di forum komunitas dengan melampirkan link di signature kita. cara ini lumayan ampuh untuk menarik pengunjung dan banyak bot search engine.

-----

Tambahan :

Yang perlu diingat dan diperhatikan adalah proses mulai dari crawl sampai index bisa memakan waktu sebentar maupun lama suka-suka sistem google. Bisa dalam hitungan jam, hari, minggu, bulan, tahun, dan seterusnya. Jadi harap sabar dan jangan mudah putus asa. Jangan bergantung pada meisn pencari saja, tetapi gunakan metode promosi lain.

Kalau buat blog jangan cuma copy paste dari website lain karena google bisa mendeteksi kejahatan hak cipta semacam itu. Buatlah tulisan blog sendiri biarpun jelek karena lama-lama kita bisa jadi ahli menulis.

Artikel atau tulisan blog yang bagus tidak selamanya bisa memancing orang / pengunjung untuk memberi komentar. Komentar bukanlah sesuatu yang patut dibanggakan. Konsentrasilah pada jumlah pengunjung ketimbang jumlah komentar blog.

Read more...

Jumat, 03 April 2009

69 daftar situs download gratis pernak-pernik handphone

69 daftar situs download gratis pernak-pernik handphone: Ringtone, Wallpaper, Screensaver, Game, Video, Musik dan SMS Gratis


1. CellSea

http://www.cellsea.com/
Situs ini merupakan salah satu situs terbaik yang dapat membantu anda untuk membuat ringtone anda secara gratis, disini anda bisa mengupload musik dari komputer anda atau dari url website dan mengkonvertnya ke berbagai format yang bisa diubah ke ringtone untuk berbagai tipe ponsel berbeda.

2. Cool Free RingTones
http://www.coolfreeringtones.com/
Download ringtone yang paling populer disini adalah ringtone polifonik. Daftar ringtone tersebut terorganisir menjadi beberapa kategori seperti anthem, disney dan punk ringtone, selain itu anda juga bisa menemukan ringtone monofonik atau membuat sendiri ringtone yang anda inginkan dengan mudah.

3. I Want Free Ringtones
http://www.iwfr.net/
Selain situs ini menawarkan berbagai macam ringtone secara gratis, situs ini juga memiliki nametone menarik yang gratis untuk anda. Jika anda penasaran nametone itu apa, anda bisa mengunjungi situsnya untuk mendapatkan info.

4. Melopolis
http://www.melopolis.com/home
Ringtone gratis yang tersedia di situs ini dipisahkan dalam berbagai tipe melodi berbeda, sehingga anda dapat lebih mudah untuk mencari ringtone yang anda cari berdasarkan melodi yang anda inginkan.

5. Mobile17
http://mobile17.com/
Situs ini merupakan situs untuk membuat sendiri ringtone anda yang mendukung berbagai tipe format pada jenis ponsel. Kelebihan situs ini adalah selalu menyediakan layanan yang up-to-date.

6. Mr.Tones
http://www.mrtones.com/
Di situs ini, anda dapat mendapatkan informasi download ringtone yang paling populer sehingga anda dapat menemukan ringtone yang sedang hot atau jadi tren dan paling sering didownload.

7. Myxer Tones
http://www.myxertones.com/
Situs ini dapat membantu anda untuk membuat sendiri ringtone, lalu hasil ringtone buatan anda bisa anda sharing dengan yang lain tanpa perlu membayar. Tetapi anda harus hati-hati jika ingin mendapatkan ringtone di katalognya, beberapa tidak gratis tetapi memiliki kualitas tinggi.

8. NextPimp
http://www.nextpimp.com/
Situs sharing ringtone ini memiliki database ringtone gratis yang cukup banyak dan lengkap.

9. PhoneZoo
http://www.phonezoo.com/Welcome.do
Situs ini merupakan situs mobile social networking seperti friendster dimana anda dapat membuat ringtone gratis dan sharing ringtone tersebut dengan teman-teman anda atau orang lain di situs tersebut. Selain itu anda juga mendapatkan download gratis ringtone.

10. Tones9
http://www.tones9.com
Disini anda dapat mencari download ringtone dari lagu-lagu dan media populer seperti jingle iklan atau soundtrack film dan anime.

Free Mobile VoIP (Layanan VoIP seluler gratis)


Mobile VoIP masih merupakan layanan paling baru di pasar telepon seluler, kebanyakan provider layanan ini berfokus pada free mobile VoIP atau layanan VoIP gratis melalui ponsel. Selain itu ada juga free calling dengan jaringan VoIP yang merupakan metode yang paling populer. Perlu diketahui sebelumnya bahwa panggilan VoIP ini menggunakan akses data, artinya anda akan dikenakan biaya gprs jika ponsel anda tidak dalam jaringan WiFi hotspot gratis. Berikut situs-situsnya.

11. Barablu
http://www.barablu.com/pages/home.aspx
Situs ini menyediakan panggilan P2P dengan menggunakan jaringan tertentu dan juga panggilan gratis lewat layanan suara instant messenger seperti Google Talk.

12. Damaka
http://www.damaka.com
Jika anda memiliki smartphone dengan kemampuan untuk terkoneksi ke wireless internet atau Wi-Fi, maka anda bisa menggunakan panggilan gratis mobile lewat VoIP ke siapa saja di jaringan Damaka.

13. Fring
http://www.fring.com
Layanan dari fring ini menggunakan sistem yang hampir sama dengan kedua situs diatas, dengan menggunakan fring, anda bisa bertelepon gratis ke siapapun yang juga menggunakan Fring.

14. Gizmo5
http://gizmo5.com/pc/
Layanan VoIP mobile yang banyak digunakan orang ini menyediakan panggilan gratis untuk pengguna SmartPhone yang telah dilengkapi WiFi, selain itu layanan ini telah kompatibel dengan berbagai macam model handphone.

15. GoSIP
http://www.go-sip.com
Layanan mobile VoIP ini menawarkan panggilan gratis ke sesama penggunanya, hampir sama dengan Gizmo5 penggunaannya.

16. Mobivox
http://www.mobivox.com
Layanan ini banyak digunakan oleh orang-orang yang tertarik menggunakan mobile phone untuk membuat panggilan internasional secara gratis. Layanan ini merupakan layanan mobile VoIP gratis yang terbaik.

17. Nimbuzz
http://www.nimbuzz.com
Hampir sama dengan fring, layanan mobile VoIP ini menyediakan free calling dan file sharing melalui situs mobile social networking.

18. ROKViper
http://www.rokviper.com
Jika anda memiliki headset bluetooth, layanan dari situs ini dapat memanfaatkannya untuk panggilan gratis melalui layanan mobile VoIP.

19. TruPhone
http://www.truphone.com
Situs ini memberikan pilihan lain di pasar VoIP untuk pengguna smartphone dengan Wi-Fi yang tertarik menggunakan VoIP mobile gratis.

20. Yeigo
http://www.yeigo.com
Jaringan telepon P2P ini menyediakan panggilan gratis untuk siapa saja yang menggunakan atau menginstal aplikasi yeigo di handphone mereka.

Screensaver Dan Wallpaper Gratis

Pengguna handphone yang suka mengubah dan memperkaya isi handphonenya biasanya memulainya dari mengubah screensaver dan wallpaper yang dia suka. Berikut beberapa situs yang dapat menyediakan screensaver dan wallpaper gratis untuk handphone anda.

21. CellMind
http://www.cellmind.com
Pilihan wallpaper gratis yang tersedia di situs ini tersedia dalam ukuran berbeda dan cocok dengan berbagai jenis telepon genggam.

22. Mobile9
http://www.mobile9.com
Di situs ini anda bisa memilih wallpaper gratis dengan berbagai cara berbeda, seperti yang mendapat rating tertinggi, paling banyak di download dan terbaru hingga terlama.

23. MobileHeart
http://www.mobileheart.com
Disini anda bisa menemukan download gratis screensaver standard dan juga berupa animasi untuk didownload dari situs ini.

24. MoboPic
http://www.mobopic.com
Situs ini menyediakan layanan berbasis web untuk membuat sendiri wallpaper sesuai yang anda inginkan dengan berbagai metode.

25. MyTinyPhone
http://www.mytinyphone.com
Disini ada sekitar 30ribu pilihan wallpaper di situs ini dan merupakan pilihan favorit banyak orang yang sedang mencari logo untuk screensaver handphone mereka.

26. Phone Image
http://www.phoneimage.com/phones/free-phone-wallpaper.php
10ribu pilihan wallpaper di situs ini dipilah-pilah berdasarkan kategori sederhana seperti binatang, mobil, cowok dan cewek. Selain itu anda juga bisa mengupload sendiri hasil foto anda disini.

27. PhoneWallpapers
http://www.phonewallpapers.net
Jika anda ingin memiliki screensaver yang sedang populer, situs penyedia download wallpaper dan screensaver gratis ini menyediakan bagian top download untuk mempermudah anda melakukan pencarian.

28. Red Dodo
http://reddodo.com
Situs ini merupakan penyedia terbaik berbagai pilihan wallpaper animated (wallpaper bergerak) gratis untuk di download.

29. SlashPhone
http://www.slashphone.com/wallpaper/
Disini ada sekitar 7 ukuran wallpaper gratis berbeda yang tersedia untuk di download.

30. Zedge
http://www.zedge.net
1juta pilihan wallpaper gratis berbeda tersedia disini, kemungkinan besar anda akan menemukan sesuatu yang anda suka disini.

Game Handphone Gratis

Gaming pada ponsel bukan hal baru lagi saat ini, rasanya sangat kurang jika ponsel anda tidak memiliki game yang menarik untuk anda mainkan. Di internet ada banyak pilihan game menarik ponsel yang bisa anda pilih dengan bebas dan didownload. Beberapa diantaranya adalah:

31. CellUFun
http://www.cellufun.com
Komunitas mobile gaming ini adalah situs menarik yang menyediakan info game ponsel dan juga download game gratis, komunitas utamanya anak muda.

32. ClubMoGames
http://www.clubmogames.com
Kebanyakaan pengunjung situs ini adalah fans mobile gaming atau game ponsel yang mencari game gratis paling menantang.

33. FreeGames.com.au
http://www.free-games.com.au
Situs yang digerakkan oleh komunitas ini memperbolehkan anda untuk memberikan voting game gratis yang ditawarkan, selain anda mendownload game secara gratis tentunya.

34. FunForMobile
http://www.funformobile.com
Situs ini cukup mempermudah anda dalam menemukan game gratis untuk berbagai tipe ponsel, anda tinggal memilih jenis ponsel yang anda miliki dari situs ini dan semua pilihan anda akan muncul.

35. GameJump
http://games.gamejump.com/WhiteLabelWeb/index.htm
Kategori game yang tersedia di situs ini memiliki banyak pilihan, termasuk jenis game action, arcade, mobile-pet dan sebagainya.

36. GameMobile.co.uk
http://www.gamemobile.co.uk
Disini ada sekitar 4 ribu game yang bisa di download gratis di situs ini, jadi anda tidak akan bosan.

37. Glu
http://www.glu.com/noram/pages/home.aspx
Orang-orang yang menggemari game casual, seperti diner dash atau zuma dapat mendapatkan versi mobile-nya disini secara gratis dalam bentuk trial.

38. HovR
http://www.hovr.com
Beberapa game terbaik di web tersedia lengkap di situs ini.

39. MobileRated
http://www.mobilerated.com
Situs ini memiliki daftar koleksi game ekstensif dengan penambahan game baru setiap harinya, anda bisa memilihnya berdasarkan kepopuleran, hari ditambahkan dan berbagai pilihan lain untuk memudahkan anda tersedia di situs ini.

40. uWorks
http://www.uworks.net/home.html
Perusahaan yang memiliki situs ini mengembangkan game untuk telepon seluler dan juga merilisnya secara gratis.

SMS Gratis dan mengirim pesan ke ponsel dari PC

Handphone merupakan media yang bagus dalam menerima
informasi termasuk dalam bentuk SMS standar atau SMS layanan pemberitahuan berita dan informasi yang anda inginkan. Dengan bantuan internet, anda dapat mendapatkan informasi tersebut secara gratis. Berikut ini situs-situs yang meberikan layanan tersebut tanpa biaya.

41. 411SMS
http://www.411sms.com/alerts
Disini anda bisa membuat sendiri sms pemberitahuan informasi seperti tempat Wi-Fi hotspot dan update cuaca, selain itu anda dapat mengirim dan menerima sms gratis melalui situs ini.

42. CellFish
http://cellfish.com/newstophone
Situs ini memberikan dan mengirimkan sumber-sumber informasi ke ponsel anda dengan pilihan yang luas, selain itu anda dapat menerima RSS feed website favorit anda melalui sms tanpa biaya.

43. Online Text Message
http://onlinetextmessage.com
Jika anda ingin mengirim sms gratis dari PC, layanan ini dapat membantu anda untuk mengirimnya tanpa dikenakan biaya sama sekali.

44. Courant
http://www.courant.com/technology/hc-4info-news-page,0,1329264.htmlstory
Situs ini merupakan situs berita terbaik yang menyediakan pemberitahuan lewat sms (text alert) gratis dengan kategori berita seperti bursa saham, skor pertandingan olahraga, waktu rilis film, berita lokal dan cuaca.

45. Peekamo
http://peekamo.com
Dengan menggunakan layanan situs ini, anda dapat mengirim dan menerima pesan di handphone anda secara gratis. Tidak ada yang dikenakan biaya, baik pengirim atau penerima.

46. Psychics Horoscope
http://www.psychics.co.uk/horoscopes/
Jika anda ingin mendapatkan sms ramalan horoskop setiap hari secara gratis, situs ini dapat menyediakannya untuk anda tanpa biaya.

47. SMSHeat
http://www.smsheat.com
Situs ini menyediakan SMS yang telah tersedia dalam berbagai kategori yang bisa dikirim ke ponsel secara gratis.

48. TelFlip Flip Out
https://www2.teleflip.com
Dengan menggunakan layanan ini, anda bisa memforward pesan email anda ke ponsel sebagai sms tanpa biaya.

49. Text’Em
http://www.textem.net
Website ini menyediakan layanan untuk mengirim dan menerima sms menggunakan website ini.

50. Txt2Day
http://www.txt2day.com
Layanan ini menggunakan PC untuk mengirim sms gratis ke no. ponsel.

Download Video Ponsel Gratis

Video merupakan sesuatu yang paling menarik di ponsel saat ini, dan sekarang anda bisa mendapatkannya secara gratis melalui internet.

51. ClipShack
http://www.clipshack.com
Situs sharing video mobile ini baru-baru ini terintegrasi dengan Google, jadi anda dapat men-tag dan mencari video berdasarkan lokasi.

52. EmobileZ
http://www.emobilez.com
Beberapa contoh kategori video gratis yang bisa dapatkan di situs ini adalah klip-klip permainan skateboard, klip video musik dan klip-klip video lucu.

53. FunShun
http://www.funshun.com/mobile/mobile-video-clips.html
Video klip gratis yang tersedia di situs ini terkategorisasi dalam beberapa genre seperti video olahraga, video klip lagu, dsb.

54. HooQs
http://www.hooqs.com
Situs sharing video mobile yang populer ini menyediakan banyak video gratis untuk di download.

55. JuiceCaster
http://www.juicecaster.com/
Situs mobile social networking ini didesain untuk dapat sharing video dengan teman anda seperti situs MySpace atau Friendster.

56. MyWaves
http://www.mywaves.com/site/__index.html
Situs ini merupakan salah satu dari situs yang memiliki database video terbesar untuk handphone yang bisa di download gratis.

57. Ovao
http://www.ovao.com/
Situs ini merupakan tempat untuk mencari dan sharing foto dan video yang anda miliki. Jika anda mencari video amatir menarik yang dibuat oleh orang-orang seperti anda, tempat ini merupakan tujuan yang tepat.

58. VideoMoby
http://www.videomoby.com
Jika anda adalah seseorang yang menggemari video-video lucu online, maka anda dapat mencarinya di situs ini.

59. Vringo
http://www.vringo.com
Situs mobile video sharing gratis ini memiliki daftar video konten dari user dan yang telah tersedia dari situs.

60. Youtube For Mobile Phones
http://www.youtube.com/mobile
Situs video favorit terbesar ini telah memiliki versi mobile yang khusus menyediakan konten-konten untuk mobile phone atau ponsel.

Free Music (Musik Gratis Untuk Handphone)

Handphone dapat berfungsi dengan baik sebagai MP3 Player atau radio tuner. Melalui internet anda dapat menemukan banyak tempat untuk download musik gratis buat handphone anda.

61. CloudTrade
http://www.cloudtrade.com/
Situs sharing musik digital untuk ponsel ini menyediakan layanan dimana anda dapat bertukar atau sharing musik di handphone anda dengan orang lain.

62. MediaMaster
http://www.mediamaster.com/
Perpustakaan multimedia ini dapat membantu untuk mengorganisir musik di mobile phone anda lebih baik.

63. MV 3GP
http://www.mv3gp.com/
Handphone yang telah mendukung jaringan standar 3G dapat mengunduh musik gratis dari situs ini secara langsung ke handphone.

64. MySpace Music
http://profile.myspace.com/index.cfm?fuseaction=music
MySpace juga menyediakan tempat download musik gratis yang bisa diletakkan di mobile phone atau PC anda.

65. OmniFone
http://www.omnifone.com/where.htm
Dengan mengklaim diri sebagai masa depan musik mobile, situs ini juga bekerja dengan berbagai operator telekomunikasi di seluruh dunia.

66. PeopleSound
http://www.peoplesound.com
Disini anda bisa menemukan musik gratis baru baik dari artis baru atau lama dan berbagai macam genre musik tersedia.

67. PureTracks
http://www.puretracks.com
Situs ini merupakan tempat terbaik untuk mendapatkan download legal musik populer yang bisa dimainkan spesifik untuk PDA seperti Blackberry

68. ThumbLounge
http://www.thumblounge.com/mobile_fun/free_mobile_music/index.html
Disini anda dapat mendapatkan free mobile music tanpa register atau apapun.

69. XFM Music News Text Alerts
http://www.xfm.co.uk/article.asp?id=44918
Jika anda tidak hanya ingin musik saja tetapi juga berita seputar musik, anda dapat menerima pemberitahuan sms gratis yang menawarkan berita terbaru dari industri musik.

Read more...

  ©Template modif by dieyaz.